Oleh : Sekretariat | 13-11-2017 |
Kepala Badan Ketahanan Pangan dan Penyuluhan Daerah Istimewa Yogyakarta Ir. Arofa Noor Indriani, M.Si. menghadiri temu teknis OKKP (Otoritas Kompeten Keamanan Pangan) tingkat Nasional pada tanggal 7-9 November 2017. Pertemuan yang diadakan di Bandung tersebut merupakan kegiatan optimalisasi peran OKKP-Daerah dalam rangka pengawalan regulasi mutu dan keamanan pangan.
Sesuai dengan hasil audit oleh OKKP Pusat/BKP Pusat yang telah diselenggarakan beberapa bulan yang lalu, ada beberapa daerah/provinsi yang telah lolos audit re-verifikasi OKKP-D tersebut. OKKPD DIY yang menginduk pada Badan Ketahanan Pangan dan Penyuluhan DIY menjadi salah satu penerima sertifikat verifikasi OKKP-D.
Berikut ini adalah daftar OKKP-D penerima sertifikat verifikasi :
- OKKPD DIY,
- OKKPD Lampung,
- OKKPD Jawa Timur,
- OKKPD Sulawesi Tenggara,
- OKKPD Bengkulu,
- OKKPD Maluku Utara, dan
- OKKPD Jawa Tengah.
Pada tahun ini BKPP DIY berhasil lolos re-verifikasi yang ke-4. Hal ini sebagai legitimasi masih diakuinya keberadaan OKKPD DIY dan masih layak beroperasi sesuai dengan ruang lingkup yang dimiliki, yaitu :
- Sertifikasi Prima 2
- Sertifikasi Prima 3
- Registrasi PD (Pangan Dalam Negeri)
- Registrasi PH (Packing House/Rumah Kemas)
- Sertifikasi Jaminan Mutu Biji Kakao (UFP-BK)
Penyerahan sertifikat secara langsung diserahkan oleh Kepala Badan Ketahanan Pangan Kementan RI kepada kepala BKPP DIY.
(Penyerahan Sertifikat verifikasi OKKPD)
Oleh : Sekretariat | 29-11-2018 |
Oleh : Sekretariat | 29-11-2018 |